Sensasi Petik Sayur Di Agrowisata

1456x
Sensasi Petik Sayur Di Agrowisata

Aktifitas wisata di desa wisata memang tiada habis-habisnya dan selalu memberikan pengalaman baru yang pasti akan selalu menyenangkan. Karena setiap wisatawan yang datang bukan lagi di anggap tamu yang berkunjung, tapi sudah di anggap sebagai keluarga baru yang datang untuk bersilaturahim.

Sayur sawi berumur satu minggu di agrowisata

Salah satu aktifitas wisata yang menyenangkan di Desa Wisata Kreatif Terong adalah Paket Wisata Edukasi Petik Sayur di Agrowisata. Biasanya aktifitas wisata petik sayur ini selalu menjadi bagian dari paket wisata edukasi belajar masak kuliner tradisional Belitung. Waktu terbaik paket wisata petik sayur ini adalah pagi hari mulai jam 07.30 - 10.00 WIB atau bergantung kepada masa panen dan pengelola Desa Wisata Kreatif Terong akan memberikan informasi yang update saat ada pihak travel atau wisatawan yang ingin memesan paket wisata ini.

Sayur bayam yang telah siap dipanen.

Sayur yang bisa dipanen tergantung ketersediaan yang ada di agrowisata. Ada sayur sawi, bayam dan kangkung.

Harga paket wisata petik sayur ini adalah Rp.45.000/pax (min.5 pax) dengan fasilitas yang di dapat adalah  air mineral, pemandu lokal dan sayur hasil panen yang bisa dibawa pulang (1 kg/pax).

Hayuukk healing dan berwisata di agrowisata desa wisata ....

Posting Terkait